Home
/
Startup

Qiscus Siapkan Solusi AI untuk Perkuat Ekosistem CX di Indonesia

Qiscus Siapkan Solusi AI untuk Perkuat Ekosistem CX di Indonesia
Hani Nur Fajrina09 August 2024
Bagikan :

Uzone.id – Perusahaan teknologi penyedia platform omnichannel customer engagement, Qiscus, mengumumkan tengah mempersiapkan teknologi kecerdasan buatan alias artificial intelligence (AI) sebagai solusi baru untuk memperkuat ekosistem bisnis customer experience (CX) di Indonesia.

Fokus pada pengembangan CX dipercaya Qiscus akan terus menjadi aspek penting yang tidak bisa diabaikan. Berdasarkan laporan McKinsey, memasuki tahun 2024 industri beralih ke adopsi GenAI (Generative AI) begitu cepat. Hal ini menandakan era baru di mana organisasi mulai menggunakan teknologi secara aktif untuk menciptakan nilai bisnis yang nyata, seperti peningkatan efisiensi, efektivitas, dan daya saing.

Dengan kata lain, teknologi AI membuka peluang besar untuk meningkatkan interaksi dengan pelanggan, memberikan pengalaman yang lebih personal, dan memperkuat keterlibatan pelanggan secara keseluruhan.

Qiscus juga meyakini bahwa pelanggan memiliki ekspektasi yang lebih tinggi terhadap pengalaman yang mereka dapatkan dari perusahaan. Mereka menginginkan interaksi yang personal, cepat, dan mudah. Pada titik ini Qiscus menganggap AI berperan penting dengan kemampuannya untuk memahami bahasa alami, menganalisis percakapan, dan memberikan respon yang personal, dapat membantu bisnis meningkatkan CX.

Solusi baru berbasis AI yang tengah dikembangkan Qiscus ini rencananya akan meluncur di acara Conversa 4.0 yang digelar pada 27 Agustus mendatang.

"Kami di Qiscus memahami bahwa pengalaman pelanggan yang luar biasa tetap menjadi kunci keberhasilan bisnis di era pesatnya perkembangan kecerdasan buatan. Karenanya, kami merancang solusi untuk bisnis yang tidak hanya membantu mereka meningkatkan efisiensi operasional, tetapi juga menciptakan pengalaman pelanggan yang lebih personal dan memuaskan. Hal ini juga menjadi wujud komitmen kami untuk terus berinovasi dan mendukung kesuksesan bisnis di Indonesia," ujar CEO & Co-founder Qiscus, Delta Purna Widyangga dalam keterangan resminya yang diterima Uzone.id.

Preview
 

Sebagai acara tahunan yang digelar Qiscus, Conversa 4.0 akan mengusung tema ‘Synergizing Customer and AI Dynamics’ dan siap menghadirkan sejumlah pembicara dari berbagai industri dalam panel diskusi yang informatif, tak lupa diserta dengan peluncuran solusi AI terbaru untuk CX dari Qiscus sendiri.

Conversa 4.0 dibuka untuk publik dan peserta dapat mendaftarkan diri di situs www.conversa.cx.

Seperti diketahui, Qiscus sebelumnya telah membahas strategi customer-centric dan mengangkat diskusi mengenai kolaborasi teknologi AI dan omnichannel pada perhelatan Conversa 3.0 pada tahun lalu.

Hal menarik yang Qiscus catat adalah tahun 2023 menjadi saksi penting bagi perjalanan GenAI, di mana Qiscus juga berperan aktif dalam mendorong kemajuan teknologi ini yang ditandai dengan peluncuran produk baru, yakni Qiscus AI Assistant.

Acara Conversa 3.0 sendiri dihadiri oleh deretan ahli dan perwakilan bisnis kaliber seperti Ketua Umum KADIN Arsjad Rasjid, Ketua Umum KORIKA Hammam Riza, Direktur Digital Business Telkom Indonesia Fajrin Rasyid, dan lain-lain.

populerRelated Article