Home
/
Gadget

Realme Bakal Rilis X50 Pro 5G Meski Jaringan di Indonesia Belum Siap?

Realme Bakal Rilis X50 Pro 5G Meski Jaringan di Indonesia Belum Siap?
Birgitta Ajeng07 March 2020
Bagikan :

Realme X50 Pro 5G. (Foto: Uzone.id/Birgitta Ajeng)

Uzone.id - Setelah rilis secara global, Realme akhirnya memperkenalkan X50 Pro 5G di Indonesia. Namun, apakah Realme bakal merilis X50 Pro 5G di Indonesia, meski jaringan 5G di Tanah Air belum siap?

Dalam exclusive preview Realme X50 Pro 5G di Jakarta Selatan, Marketing Director Realme Indonesia, Palson Yi, menegaskan, “Realme tidak hanya ingin membawa Realme X50 Pro 5G di global, tapi juga Realme berencana untuk membawa Realme X50 Pro 5G juga di Indonesia.”

Dalam kesempatan yang sama, PR Manager Realme Indonesia, Krisva Angnieszca pun mengatakan bahwa 5G di Indonesia memang belum tersedia. Meski demikian, Realme ingin mengomunikasikan tentang 5G melalui ponsel-ponsel Realme.

Baca juga: FOTO: Bodi Detail Realme X50 Pro 5G

Krisva juga menyatakan bahwa Realme masih dalam tahap penjajakan dengan operator untuk melakukan uji coba 5G.

“Memang kalau misalnya kita lihat dari ketersediaan, kesiapan 5G di Indonesia memang masih belum. Walaupun belum, tapi Realme ingin membawa 5G, jadi kita masih penjajakan dengan operator, kita ingin melakukan trial dan kita lihat apakah memang ini bisa membantu dari segi pemerintah atau pihak mana pun bisa untuk mempercepat,” ujar Krisva.

Lebih lanjut, ia menegaskan, “Kita di sini memang ingin melihat peluang itu juga sebenarnya. Jadi maksudnya walaupun belum ready banget, tapi setidaknya kita ingin mulai mengkomunikasikan tentang 5G itu sendiri melalui ponsel-ponsel dari Realme.”

Baca juga: Realme Kenalkan Realme X50 Pro 5G di Indonesia

Hal itu pula yang menjadi alasan Realme memperkenalkan X50 Pro 5G di Indonesia. Melalui acara ini, Krisva juga ingin mendapatkan masukan dari para jurnalis dan tech influencer soal perilisan Realme X50 Pro 5G di Indonesia.

“Itulah kenapa hari ini kita memperlihatkan x50 pro ini dan juga di hari ini kita pingin tanya, kira-kira perlu gak nih kita bawa masuk, kalau perlu bawa masuk, kira-kira mau kapan?” ujarnya.

populerRelated Article