Home
/
Gadget

Samsung Galaxy A14 5G Dijual di AS dan Eropa, Segera Rilis di Indonesia

Samsung Galaxy A14 5G Dijual di AS dan Eropa, Segera Rilis di Indonesia
Muhammad Faisal Hadi Putra06 January 2023
Bagikan :

Uzone.id - Smartphone pertama Samsung di tahun ini bukanlah Galaxy S23 Series, justru Galaxy A14 5G. Smartphone ini tampil dengan ukuran layar yang luas, punya spesifikasi yang mendukung 5G, harga yang terjangkau, dan Samsung Galaxy A14 5G pun dipastikan bakal masuk ke Indonesia.

Ketika brand-brand lain lagi sibuk dengan CES 2023 yang diadakan di Las Vegas, Amerika Serikat (AS), Samsung malah secara diam-diam meluncurkan smartphone pertama mereka di tahun ini. 

Samsung Galaxy A14 5G merupakan smartphone kelas menengah dengan kemampuan yang lumayan oke. Layarnya berjenis IPS LCD dengan ukuran 6,6 inci yang mampu menampilkan konten di resolusi Full HD+.

Layarnya juga sat set sat set, lantaran sudah mendukung refresh rate 90Hz yang sudah pasti tidak adaptif. Panelnya sih bagus, namun desainnya masih terasa ketinggalan, karena masih mengusung Infinity-V alias notch yang menjadi tempat bagi kamera 13 MP.

Baca juga: CES 2023: Samsung Pamer Layar Lipat yang Bisa Ditarik, Kayak Gimana?

Bodi belakangnya agak mirip Samsung Galaxy A04s, dimana modul kameranya dibuat frameless dan seperti menyatu dengan bodi belakang. Ada empat warna yang disediakan Samsung, Black, SIlver, Dark Red, dan Light Green.

Adapun untuk spesifikasi kameranya, Samsung Galaxy A14 5G membawa kamera utama 50 MP yang dipasangkan dengan dua kamera 2 MP untuk depth dan makro. 

Berbicara tentang spesifikasi dapur pacunya, Samsung Galaxy A14 5G ditenagai oleh dua jenis prosesor, tergantung dengan market atau negara yang disambanginya. Ada MediaTek Dimensity 700 dan juga Exynos 1330 buatan Samsung.

Chipset kelas menengah tersebut dipasangkan dengan RAM 4 GB, penyimpanan internal 64 GB yang bisa diperluas dengan microSD, serta baterai 5.000 mAh yang dapat diisi dengan teknologi charging 15W.

Samsung Galaxy A14 5G juga sudah berjalan di sistem operasi terbaru One UI 5 berbasis Android 13. Samsung menjanjikan dua update OS dan memberikan patch keamanan berkala selama 4 tahun ke depan.

Baca juga: Samsung Siapkan Galaxy A14 5G, Sudah Lolos TKDN RI

Samsung Galaxy A14 5G dibandrol dengan harga USD199 atau setara Rp3,1 jutaan di Amerika Serikat (AS). Penjualan pertamanya akan dimulai pada 12 Januari. Di Eropa, perangkat tersebut akan tersedia seharga 229 Euro atau Rp3,7 jutaan pada bulan April 2023 mendatang. 

Kabar baiknya, Samsung Galaxy A14 5G akan diluncurkan juga di Indonesia. Berdasarkan pantauan tim Uzone.id, smartphone ini sudah mengantongi sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin) pada 20 Desember tahun lalu dengan nilai TKDN sebesar 39,10 persen.

populerRelated Article