Home
/
Gadget

Samsung Pamer Galaxy M51, Ponsel Baru dengan Julukan “Monster”

Samsung Pamer Galaxy M51, Ponsel Baru dengan Julukan “Monster”
Birgitta Ajeng31 August 2020
Bagikan :

Samsung Galaxy M51. (Foto: Gizmo China)

Uzone.id - Samsung baru saja memamerkan smartphone baru mereka bernama Galaxy M51. Raksasa teknologi asal Korea Selatan itu memperlihatkan penampakan Galaxy M51 melalui video singkat di akun Twitter Samsung India (@SamsungIndia).

Dalam video yang diunggah belum lama ini, Samsung memberikan julukan “monster” untuk Galaxy M51. Di video berdurasi 23 detik itu pula, Samsung menyebutkan Galaxy M51 hadir dengan baterai yang sangat besar. Namun, Samsung masih mengosongkan kolom spesifikasi baterai, kamera, dan prosesor Galaxy M51.

Baca juga: Samsung Lagi Garap 3 Ponsel Lipat, Termasuk yang Didukung S Pen?

Hanya satu hal yang diungkapkan Samsung melalui video tersebut, yaitu Galaxy M51 hadir dengan layar Super AMOLED dan mengusung infinity-o.

Galaxy M51 merupakan smartphone baru dari Samsung yang rencananya akan segera diluncurkan di India. Anehnya, perangkat tersebut kini tersedia untuk pre-order di Jerman. Halaman untuk ponsel ini juga ditayangkan di situs web resmi Samsung Jerman.

Samsung memang bakal meluncurkan Galaxy M51 di India. Namun, Gizmo China memberitakan bahwa ponsel ini telah tersedia secara pre-order di Jerman. Situs web resmi Samsung Jerman telah menayangkan pengumuman tersebut.

Baca juga: Samsung Gelar Unpacked Part 2 untuk Luncurkan Galaxy Z Fold 2?

Galaxy M51 disebut-sebut berukuran 6,7 inci dan memiliki kamera depan beresolusi 32MP. Sementara itu, ada empat kamera belakang beresolusi 5MP (depth camera), 64MP (main camera), 12MP (ultra wide-angle camera), dan 5MP (macro camera).

Ada pula rumor yang menyebutkan bahwa ponsel ini mengusung baterai berkapaitas 7000 mAh. Galaxy M51 juga dikabarkan hanya tersedia dalam satu konfigurasi dengan RAM 6GB dan ROM 128GB.

Belum ada kepastian mengenai kehadiran ponsel ini di Indonesia. Soal harga, situs web Samsung menyebutkan Galaxy M51 tersedia secara pre-order dengan harga € 360,01 (sekitar Rp6,2 juta).

populerRelated Article