Home
/
Startup

Startup AgriAku dan Beleaf Layoff 30 Persen Karyawan

Startup AgriAku dan Beleaf Layoff 30 Persen Karyawan

Aisyah Banowati25 March 2025
Bagikan :

Uzone.id – Startup agritech Indonesia, AgriAku, dilaporkan telah mengurangi jumlah karyawan sekitar 30 persen dalam beberapa bulan terakhir, mengutip dari apa yang dibagikan oleh DealStreetAsia.

AgriAku sendiri merupakan startup yang didirikan oleh Irvan Kolonas dan Danny Handoko di tahun 2021 silam. Misinya adalah meningkatkan produktivitas dan pendapatan petani lewat bantuan teknologi. 





Di awal kehadirannya, AgriAku berhasil tumbuh dan hadir pada lebih dari 500 kota di Jawa, Sumatera, dan Sulawesi. Startup yang satu ini juga memiliki dua aplikasi, yakni AgriAku Mitra App dan AgriAku Seller Web. 

Setahun setelah berdiri, AgriAku berhasil memperoleh pendanaan senilai USD 35 juta atau setara Rp520 miliar—di tahun tersebut—dalam pendanaan Seri A yang dipimpin oleh Alpha JWC Ventures. 




Startup Beleaf ikut kurangi jumlah karyawan

Bukan hanya AgriAku, DealStreetAsia turut melaporkan bahwa startup Beleaf juga melakukan pengurangan jumlah karyawan sekitar 30 persen. Namun, belum diketahui faktor apa yang menyebabkan kedua startup tersebut mengambil keputusan ini.

Beleaf adalah startup pertanian pintar (smart farming) yang didirikan di tahun 2019 oleh Amrit Lakhiani. Di masa lalu, startup ini berhasil meraih pendanaan tahap awal sebesar US$ 2 juta atau sekitar Rp30 miliar.

Awalnya, Beleaf memproduksi dan menjual sayur serta buah hidroponik premium dari kebun mereka sendiri. Kemudian, mereka mulai mengembangkan produknya ke sistem manajemen pertanian berbasis teknologi.

Dengan adanya platform Beleaf, petani dapat memantau proses pembibitan, suhu, nutrisi, aliran udara, kelembapan, hingga pengemasan.

Seluruh data yang terkumpul akan dimanfaatkan sebagai umpan balik untuk machine learning. Tujuannya, yakni akan digunakan sebagai penelitian dan pengembangan solusi masa depan bagi Beleaf dan kebun itu sendiri.


populerRelated Article