icon-category Auto

Toyota Siapkan Rival Sepadan HR-V dan Creta, Urban Cruiser Hyryder

  • 14 Jun 2022 WIB
Bagikan :

Uzone.id - Honda HR-V dan Hyundai Creta bakal kedatangan pesaing baru dari Toyota. Pabrikan asal Jepang tersebut bersiap membawa SUV kelas menengah Toyota Urban Cruiser Hyryder pada 1 Juli 2022 mendatang di India.

Toyota Urban Cruiser Hyryder akan menggendong mesin berkapasitas 1.500cc yang menggunakan sistem full hybrid dan mild hybrid. Khusus untuk mesin full hybrid, jenisnya akan sama dengan Toyota Prius maupun sedan premium Camry Hybrid.

Baca juga: Wuling Cortez dan Almaz Hybrid Belum Tentu Masuk Indonesia

Adapun untuk ukurannya, mobil ini bakal lebih besar dari Toyota Urban Cruiser dengan dimensi yang diperkirakan mencapai lebih dari 4 meter. Dengan ukuran yang lebih jumbo, mobil ini menjadi model terbaru dari Toyota di segmen SUV kelas menengah.

Toyota Urban Cruiser Hyryder akan debut pada 1 Juli nanti di India. Di negeri Bollywood, model ini akan jadi pesaing bagi Hyundai Creta, Kia Seltos, Volkswagen Taigun, Skoda Kushaq, MG Hector dan Tata Harrier.

Tentu saja kami berharap Toyota Urban Cruiser Hyryder juga masuk pasar Indonesia. Kalau benar-benar terjadi, pilihan konsumen di SUV segmen menengah jadi makin beragam setelah adanya Honda HR-V, MG ZS, MG HS dan Hyundai Creta. Semoga saja masuk ya!

VIDEO First Drive Suzuki Ertiga Hybrid di Indonesia:

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini