Home
/
Startup

Tukar Tambah Smartphone Bisa via Tokopedia

Tukar Tambah Smartphone Bisa via Tokopedia

Birgitta Ajeng19 March 2020
Bagikan :

(Foto: Tokopedia)

Uzone.id - Tukar tambah smartphone ternyata bisa dilakukan secara online. Tokopedia, salah satu e-commerce di Tanah Air, sudah menghadirkan fitur Tukar Tambah untuk smartphone.

Melihat tingginya animo masyarakat dalam melakukan transaksi tukar tambah smartphone secara online, Tokopedia kini mengumumkan fitur Tukar Tambah, yang sebelumnya tersedia untuk wilayah Jabodetabek, sekarang bisa dinikmati oleh seluruh masyarakat Indonesia.

Berdasarkan siaran pers dari Tokopedia, Saat ini, fitur Tukar Tambah berlaku untuk kategori handphone dan beberapa produk elektronik lainnya seperti tablet, smartwatches, audio, powerbank, laptop dan kamera.

Pengguna bisa melakukan pengecekan fungsi dan fisik smartphone lama secara langsung lewat aplikasi Tokopedia dan mendapatkan harga jual smartphone sesuai dengan kondisi.

Baca juga: Blibli Batasi Pembelian Produk Kesehatan dan Sembako di Tengah Pandemi Corona

Setelah itu, masyarakat di wilayah Jabodetabek dapat memilih jadwal penjemputan dan penukaran smartphone yang akan dibantu oleh kurir. Di sisi lain, masyarakat di luar wilayah Jabodetabek dapat mengunjungi gerai Indomaret pilihan untuk menukar smartphone lama dengan smartphone atau gadget yang diinginkan.

Tokopedia juga telah menjalin kerja sama dengan INDOPAKET, jasa pengiriman barang yang menggandeng pengelola jaringan minimarket Indomaret, untuk memudahkan masyarakat dalam melakukan penukaran smartphone lama dengan smartphone atau gadget pilihan melalui gerai Indomaret terdekat.

AVP of Business Tokopedia, David Kartono, mengungkapkan, “Sebagai perusahaan teknologi yang terus bertransformasi menjadi Super Ecosystem, Tokopedia terus menghadirkan nilai tambah pada layanan dan fitur kami demi mempermudah kehidupan masyarakat lewat pemanfaatan teknologi, salah satunya melalui fitur Tukar Tambah smartphone.”

Baca juga: Cegah Corona, Pesan GrabFood Tanpa Bertemu Driver Pakai Fitur Ini

David melanjutkan, “Dengan berkolaborasi bersama INDOPAKET sebagai salah satu mitra Tokopedia, kini seluruh masyarakat Indonesia bisa menjual smartphone lama—dalam segala kondisi selama smartphone masih bisa berfungsi—dengan nilai terbaik untuk mendapatkan smartphone atau gadget pilihan terbaru dengan potongan harga langsung secara mudah dan cepat di seluruh cabang Indomaret di Indonesia.”

Direktur Utama INDOPAKET, Bastari Akmal, mengutarakan, “Tukar tambah smartphone bekas di Tokopedia kini lebih mudah dan praktis. Bekerja sama dengan INDOPAKET, proses tukar tambah HP dapat dilakukan di lebih dari 17.600 toko Indomaret. Kerja sama yang sudah terjalin ini lebih lanjut dikembangkan dengan produk pengganti yang lebih variatif.”

populerRelated Article