Sponsored
Home
/
Automotive

Waspada Macet! Hari Ini Senayan, Bundaran HI dan Kuningan Ditutup

Waspada Macet! Hari Ini Senayan, Bundaran HI dan Kuningan Ditutup
Preview
Bagja Pratama06 September 2023
Bagikan :

Uzone.idKonferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN sedang digelar di Jakarta. Dan demi kelancaran rangkaian acara, petugas menerapkan sejumlah rekayasa lalu lintas, salah satunya buka tutup jalan.

Kepolisian menerapkan rekayasa lalu lintas di tiga ruas utama lbu Kota. Menurut Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Latif Usman, tiga jalur atau ruas utama Ibu Kota yang diterapkan rekayasa lalu lintas, yakni Jalan Gatot Subroto (Senayan), Jalan Sudirman-Thamrin (Bundaran HI) dan Jalan Rasuna Said (Kuningan).

"Kami terapkan di tiga sektor, sektor Senayan, sektor Bundaran HI dan sektor dari Kuningan Jalan Rasuna Said," kata Latif dikutip Uzone.id dari Antara.

Latif menjelaskan,rekayasa lalu lintas itu diterapkan pada pagi hari mulai pukul 08.00 sampai 10.00 WIB. Sedangkan pengalihan dimulai pukul 16.00 hingga 18.00 WIB.

"Dalam pengalihan ini, Jalur Sudirman-Thamrin menjadi prioritas oleh polisi. Begitu juga Jalan Gatot Subroto dan Jalan Rasuna Said kami juga akan sterilkan, dalam artian tamu negara akan ke JCC (tempat KTT berlangsung)," katanya.

Kemudian ruas jalan tersebut juga akan ditutup karena pelaksanaan gala dinner di Hutan Kota GBK yang merupakan rangkaian pelaksanaan KTT ASEAN ke-43.

Penutupan bakal dilakukan mulai pukul 16.00 WIB sampai 18.00 WIB sesuai perjalanan delegasi negara dari JCC ke lokasi penginapan. Kemudian dilanjut sampai pukul 22.00 WIB malam hingga acara gala dinner di Hutan Kota GBK rampung.

"Jadi mulai 16.00 WIB sampai selesai acara gala dinner ke Plataran, jalur ini steril. Hari ini jam 16.00 WIB, untuk sore hari jam 16.00 WIB sampai 18.00 WIB kita sterilkan, dari Semanggi ke Bundaran Senayan. Sampai selesai acara, mungkin jam 22.00 WIB," tambahnya.

Maka itu, kendaraan dari Jalan Gatot Subroto menuju Jalan Jenderal Sudirman bakal diluruskan ke Slipi lantaran penutupan. Kemudian, arus lalu lintas dari arah Bundaran HI ke Senayan dibelokkan ke kanan lewat Kuningan.

"Dari Gatot Subroto yang mau belok kiri mau masuk Sudirman - Thamrin kita alihkan lewat Slipi, diluruskan. Begitu juga dari Sudirman - Thamrin mau masuk ke semanggi akan kita belokkan masuk ke Kuningan, ke arah timur. Begitu juga dari arah Slipi akan ke arah selatan akan kita putarkan ke kiri, yaitu dari Semanggi ke arah utara," tutupnya.

populerRelated Article