Xiaomi 12 Series Dapat 3 Kali Pembaruan OS Android
Xiaomi 12 Series (Foto: Uzone.id)
Uzone.id - Hei, para MiFans siap-siap saja ya. Xiaomi siap meluncurkan smartphone flagship Xiaomi 12 Series di Indonesia pada malam nanti atau Kamis (7/4/2022) pukul 19.00 WIB.
Country Director Xaomi Indonesia, Alvin Tse, mengatakan bahwa Xiaomi 12 Series merupakan produk yang seimbang dan komprehensif sehingga menjadi standar flagship di industri."Ini flagship yang compact, elegan dan stylist. Banyak teknologi terkini mungkin sulit kalau dimasukkan ke dalam compact yang ringkas," kata Alvin saat jumpa pers melalui virtual.
Menurutnya, tim engineer Xiaomi telah bekerja keras bagaimana membuat inovasi dari teknologi-teknologi tersebut kemudian dimasukkan ke dalam sebuah smartphone yang compact.
BACA JUGA: Menebak Harga Xiaomi 12 di Indonesia yang Siap Dirilis 7 April
"Pengalaman dalam user experience tidak berkurang, display size tetap dibuat dengan lebar dan mengedapankan pengalaman yang imersif," katanya.
Diketahui, Xiaomi 12 membawa layar 6,28 inci. Kemudian, di belakang bodi ponsel terdapat tiga kamera master grade (50MP wide angle, 13MP ultrawide, 5MP telemacro).
Kamera utama 50MP Sony IMX 766 bersensor besar 1/1.56” yang dapat menangkap cahaya 51 persen.
Sedangkan di bagian depan terdapat kamera selfie 32MP yang dilengkapi fitur AI Beauty, AI Portrait Mode, HDR, Panorama Selfies, dan Cinematic Effects.
Xiaomi 12 dilengkapi dual-speaker stereo, yang menawarkan suara stereo kelas sinematik yang ditampilkan oleh SOUND BY Harman Kardon dan mendukung Dolby Atmos.
Untuk pemrosesan data, Xiaomi 12 Series mengandalkan Snapdragon 8 Gen 1 (4nm) sekaligus mendukung jaringan 5G.
Kemudian, Xiaomi 12 membawa baterai 4.500mAh berbahan high-power density battery.
BACA JUGA: Wujud Xiaomi 12, Flagship Minimalis tapi Powerful
Xiaomi 12 Series masih menyediakan adaptor charging hingga 120 W di dalam box dengan teknologi cerdas AdaptiveCharge dalam mempelajari perilaku pengguna serta dukungan pengisian daya wireless turbo charging 50W.
Kemudian, berapa tahun Xiaomi 12 Series mendapat dukungan keamanan dan berapa kali mendapat update OS?
Reno Ranti, Product Marketing Manager Xiaomi Indonesia, dalam jumpa persnya ikut menjelaskan bahwa Xiaomi 12 Series mendapat dukungan keamanan selama 4 tahun.
"Selain itu, Xiaomi 12 dalam inboxnya sudah suport Android 12 dan MUI 13 dan juga akan ada three (tiga kali) OS (Android) update nantinya," kata Reno.