Home
/
Digilife

Zuckerberg Pede WhatsApp Lebih Aman Dibanding iMessage

Zuckerberg Pede WhatsApp Lebih Aman Dibanding iMessage

Ilustrasi foto: Dimitri Kalastelev/Unsplash

Vina Insyani18 October 2022
Bagikan :

Uzone.id - Bos Meta Mark Zuckerberg baru-baru ini mengklaim kalau aplikasi perpesanan miliknya, WhatsApp lebih unggul dibandingkan iMessage punya Apple dalam hal privasi dan keamanan.

Dalam sebuah iklan di New York, Meta mempromosikan kalau WhatsApp lebih aman daripada SMS atau iMessage berkat sistem enkripsi end-to-end yang mereka terapkan saat ini.

Enkripsi end-to-end ini mampu mengatur isi pesan agar bisa menghilangkan setelah jangka waktu tertentu dan bisa digunakan di berbagai platform.

“WhatsApp lebih private dan aman dibandingkan iMessage, dengan enkripsi end-to-end yang bekerja di iPhone dan juga Android, termasuk grup chat,” kata Zuckerberg, dilansir dari Macrumors, Selasa, (18/10).

Baca juga: Sepi Pengguna, Metaverse Punya Zuckerberg Gak Laku?

“Dengan WhatsApp, kalian bisa mengatur chat agar hilang dengan sekali tap. Tahun kemarin juga kami sudah memperkenalkan backup dengan enkripsi end-to-end. Semua fitur ini tidak dimiliki oleh iMessage,” tambahnya.

Persaingan Apple dan Meta memang berjalan semenjak lama, bahkan tensinya kali ini mulai meningkat. Yang paling baru, Meta menyebut kalo Apple ‘menyakiti’ bisnis-bisnis kecil dan bisnis iklan gara-gara Apple menyediakan opsi agar web atau aplikasi tak melakukan tracking.

Zuckerberg juga sempat mengatakan kalau persaingannya dengan Apple kini ‘makin dalam’ dan ‘filosofis’ karena sebentar lagi Apple akan masuk ke pasar headset AR/VR awal tahun depan.

Baca juga: Zuckerberg Diam-diam PHK 12 Ribu Karyawan Meta?

Namun, di sisi lain Zuckerberg juga sedang kelimpungan menghadapi krisis dalam perusahaannya. 

Terlebih beberapa waktu lalu sempat dikabarkan kalau Meta mem-PHK sebanyak 12 ribu orang karyawannya. Kabar lain juga menyebutkan kalau Zuckerberg rela kehilangan hartanya sebesar Rp1000 triliun demi proyek metaverse miliknya.

populerRelated Article