Fitur WhatsApp 'Sekali Lihat' Diluncurkan, Begini Cara Kerjanya
-
Ilustrasi (Foto: Unsplash)
Uzone.id - Ancaman keamanan di dunia digital semakin sering terjadi. Ini membuktikan tingginya resiko menaruh informasi pribadi di internet.Salah satu yang sering terjadi adalah kebocoran data pribadi, seperti yang baru-baru ini terjadi pada platform LinkedIn yang kebobolan hampir 90 persen data penggunanya.
Makin banyak tool yang diberikan tiap layanan untuk menjaga keamanan pengguna, makin merasa aman pula pengguna dalam menggunakannya. Inilah mengapa fitur pesan ‘lihat sekali’ atau View Once dari WhatsApp sangat disambut baik oleh para pengguna aplikasi obrolan ini.
Baca juga: Panas dengan Apple dan Spotify, Facebook Luncurkan Fitur Podcast
Fitur pesan View Once memungkinkan pengguna untuk menghapus pesan atau media apapun setelah seseorang melihatnya. Pengirim pesan akan mendapat notifikasi setelah pesan tersebut dilihat oleh penerima. Setelah penerima menutup pesan, pesan tersebut akan dihapus.
Menurut laporan WABetaInfo dalam BGR, Jumat (2/07), setiap penguji beta mendapatkan akses pada fitur View Once mulai hari ini.
Cara Kerja pesan ‘View Once’ WhatsApp
Jika telah memiliki aplikasi WhatsApp Beta dalam Android kalian, Kalian akan melihat tombol tampilan ‘View Once’ di kolom entri teks di sebelah tombol kirim. Tombol ini mirip dengan ikon pengatur jam dengan angka 1 yang dikelilingi lingkaran.
Mode View Once akan diaktifkan ketika kalian menekan ikon tersebut sebelum mengirim pesan. Pesan sekali lihat ini berbeda dengan pesan yang dihilangkan.
Saat mengaktifkan fitur disappearing messages, WhatsApp akan memberikan kurun waktu tujuh hari sebelum benar-benar menghapusnya. Sedangkan fitur View Once akan menghapus pesan setelah dibaca oleh penerima.
Dua fitur ini dihadirkan untuk mengatasi masalah keamanan dan privasi para pengguna ketika melakukan obrolan dengan pengguna lain.
Baca juga: Pro Kontra Dua Kamera di Jam Tangan Pintar Facebook
Ada beberapa yang harus dicatat ketika menggunakan mode View Once ini. Pertama, dalam mode View Once orang lain akan tetap melihat tanda seseorang telah membaca pesan meskipun mereka menonaktifkan ‘centang biru’ dalam Whatsapp.
Penerima juga masih bisa mengambil screenshot dan merekam pesan, jadi pastikan kalau pesan ini memang diterima oleh orang yang benar-benar kalian tuju.
Kedua, pesan mode View Once akan tetap bekerja meskipun penerima belum punya akses ke fitur tersebut.
Jadi, apakah fitur ini sangat berguna untuk menjaga keamanan dan kerahasiaan pesan kalian atau justru malah takkan berpengaruh besar nantinya?