Home
/
Telco

3G Indosat Ooredoo Hutchison di Jabotabek Sudah Mati

3G Indosat Ooredoo Hutchison di Jabotabek Sudah Mati

Ilustrasi: Unsplash

Hani Nur Fajrina18 July 2022
Bagikan :

Uzone.id – Sesuai amanat dari pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), perusahaan telekomunikasi Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) telah mematikan jaringan 3G secara bertahap.

“Kami telah menonaktifkan jaringan 3G di Jabotabek, sesuai agenda Kominfo soal mematikan jaringan 3G secara bertahap. Kami akan mengikuti tenggat waktu yang diberikan Kominfo,” tutur SVP Head of Corporate Communications IOH, Steve Saerang saat dihubungi Uzone.id.

Ia mengatakan, selama ini pihaknya terus mendorong pelanggan agar memaksimalkan layanan 4G, khususnya ada integrasi jaringan yang diklaim semakin memperkuat jangkauan sinyal, termasuk di dalam ruangan.

Baca juga: Apa Kabar 'Suntik Mati' 3G Telkomsel?

“Kami juga terus melakukan integrasi dan upgrade seluruh jaringan menjadi 4G, serta menggelar 5G. Hal ini memang sejalan dengan upaya pemerintah Indonesia yang mendorong pemanfaatan 4G sebagai backbone jaringan digital nasional,” tutup Steve.

Diketahui, selain IOH, ada juga Telkomsel dan juga XL Axiata yang secara bertahap mematikan jaringan 3G di Indonesia.

Baca juga: 2023, Ponsel pun Harus Migrasi Jadi 4G Semua

Telkomsel bahkan akan mematikan jaringan 3G di banyak wilayah pada 20 Juli mendatang yang meliputi kawasan Aceh, Sumatra Utara, Sumatra Barat, Kepulauan Riau, hingga Pulau Jawa seperti Bandung, Bogor, Depok, Banten, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

Daerah kalian kapan kebagian?

populerRelated Article