5 Kiat Menjaga Kebersihan Koper dan Ransel Kesayangan Kamu

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Saat melancong, kamu lebih suka membawa ransel atau koper?

Bagi yang memiliki jiwa petualang, serta lebih menyukai kemudahan dan kepraktisan, kamu tentu lebih memilih ransel. Sementara untuk yang lebih mengedepankan kenyamanan, kamu pasti membawa koper.

Bepergian menggunakan ransel maupun koper sebenarnya sah-sah saja. Namun untuk kamu yang hobi jalan-jalan, kebersihan ransel dan koper tidak boleh diabaikan.

Saat bepergian, koper bersentuhan langsung dengan dunia luar dan berpotensi tergores, kotor, bahkan rusak. Karena itu, perawatan setelah pemakaian sangat penting untuk menjaga ketahanan koper dan ransel.

Baca:5 Kesalahan yang Dilakukan Pelancong Saat Kali Pertama Liburan ke Luar Negeri

Pressto Indonesia, penyedia layanan perawatan pakaian, sepatu, dan tas, membagikan beberapa kiat merawat ransel dan koper kesayangan kamu.

Gunakan pelindung koper dan ransel

Bungkus koper dan ransel menggunakan kain atau plastik pelindung. Beberapa produsen koper dan ransel menyediakannya.

Jika tidak ada, kamu dapat membeli atau menggunakan layananplastic wrappingdi bandara.

Untuk koper atau ransel berbahan kulit, kamu dapat menambahkan pelembap kulit khusus tas saat bepergian.

Menghindariover-capacity

Jangan memasukkan barang-barang ke dalam ransel atau koper secara berlebihan. Sebab hal ini bisa mengakibatkan kelebihan beban, atau bahkan merusak bentuk dari tas tersebut.

Baca:Bermain Air di Curug Nangka Bogor, Kamu Sudah Coba?

Susunlah barang bawaan kamu di dalam ransel atau koper secara rapi.

Regiana Widjaja, traveler sekaligus pemilik Pressto Indonesia berpendapat, “Beban yang terlalu berat dapat merusak roda koper, bahkan berpotensi merobek kain pada ransel yang kamu bawa. Karena itu, cermatlah ketikapacking.”

Bersihkan langsung setelah penggunaan

Debu dan kotoran pasti akan melekat di bagian dalam serta luar koper dan ransel. Karena itu, kamu perlu langsung membersihkannya setelah memakainya.

“Kotoran yang terlalu lama dapat meresap ke dalam serat bahan koper dan ransel, sehingga menjadi noda permanen yang sulit untuk dibersihkan,” tutur Regiana.

Baca:Di Kampung Daun, Makan Sambil Menikmati Pemandangan Indah

Melakukanre-colouring

Banyak pelancong yang sering mengeluhkan bodi atau warna koper tergores atau memudar, karena sering digunakan.

Solusinya, kamu bisa melakukanre-colouringatau pewarnaan kembali mengembalikan kondisi koper dan ransel seperti semula.

Simpan di tempat yang sejuk dan kering

Untuk menjaga kondisi dan ransel, kamu perlu menyimpannya di tempat yang sejuk dan kering. Ini penting untuk menghindari jamur dan bau apek yang mengganggu.

Jangan lupa juga untuk menggunakan kain pelindung saat disimpan.