Apple MacBook Pro Pakai Chip M2 Pro dan M2 Max, Harga Mulai Rp30 Jutaan

pada 2 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id -Tanpa peluncuran yangwahseperti iPhone generasi terbaru, Apple mengenalkan dua laptoppowerful, MacBook Pro 14 inci dan 16 inci dengan prosesor Apple M2 Pro dan M2 Max yang jauh lebih kencang dari generasi sebelumnya.

Apple MacBook Pro hadir dengan ukuran layar 14,2 inci dan 16,2 inci dengan layar mini-LED Liquid Retina XDR. Didukung teknologi ProMotion denganrefresh rateyang adaptif hingga 120Hz.

Sama seperti generasi pendahulunya, MacBook Pro dibuat menggunakan bodi aluminium dan Magic Keyboard, sama seperti pendahulunya.

“MacBook Pro dengan Apple Silicon telah menjadigame changer, memberdayakan para profesional untuk mendorong batas alur kerja mereka saat bepergian dan melakukan hal-hal yang tidak pernah terpikirkan sebelumnya di laptop,” ucap Greg Joswiak, Apple Senior VP of Worldwide Marketing.

MacBook Pro 14 inci dan 16 inci dengan prosesor Apple M2 Pro, mengusung CPU 10-core dengan kartu grafis atau GPU 12-core atau CPU 12-core dengan GPU 19-core. Dari pengujian internal Apple, kinerjanya 20 persen lebih tinggi ketimbang M1 Pro, sementara performa grafis naik 30 persen, sertaneural engine40 persen lebih cepat.

Baca juga:Teknologi MagSafe Apple Bakal Dicontek Android?

Chipsettersebut dipadukan dengan RAM 16 GB atau 32 GB, dimana penyimpanan internalnya dari 512 GB sampai 1 TB. Makanya wajar, Apple menyebut kalau MacBook Pro terbaru ini ditujukan untuk pengguna profesional di bidang keilmuan, seni, sains, sampai pengembangan aplikasi.

“Hari ini, MacBook Pro menjadi lebih baik. Dengan kinerja yang lebih cepat, konektivitas yang ditingkatkan, dan masa pakai baterai terpanjang yang pernah ada di Mac, bersama dengan tampilan terbaik di laptop, tidak ada yang seperti itu,” jelas Greg.

Dengan spesifikasi yang kencang, MacBook Pro dengan prosesor M2 Pro dapat me-renderjudul dan animasi dalam Motion hingga 80 persen lebih cepat dibandingkan MacBook Pro berbasis Intel tercepat, dan hingga 20 persen lebih gesit ketimbang seri sebelumnya.

Pemrosesan gambar dalam Adobe Photoshop juga 80 persen lebih cepat dibanding MacBook Pro dengan prosesor Intel dan 40 persen daripada generasi sebelumnya.

Makin powerful dengan Apple M2 Max

Apple M2 Max lebih gila lagi. Sama, ada dua varian dengan CPU 12-core dan GPU 30-core atau CPU 12-core dan GPU 38-core. Dengan spek yang lebih gahar, kinerja grafis prosesor ini 30 persen lebih tinggi ketimbang M1 Max.

Plus, MacBook Pro dengan Apple M2 Max mengusung RAM 32 GB, dimana penyimpanan internalnya pun hingga 1 TB. 

Dengan dua varian layar, kapasitas baterai MacBook Pro 14 inci dan 16 inci juga dibuat berbeda. Model 14 inci memungkinkan pemutaran video selama 18 jam danbrowsingdengan jaringan WiFi selama 12 jam. Sementara varian 16 inci, dapat digunakan selama 22 jam untuk memutar video dan 15 jam untukbrowsingdi internet.

Baca juga:Apple Music dan Apple TV Meluncur untuk Pengguna Windows!

Selainchipsetyang lebih kencang, fitur konektivitas juga ditingkatkan dengan adanya WiFi 6E untuk konektivitas lebih cepat,portHDMI 2.1 yang mendukung resolusi hingga 8K pada 60Hz dan 4K pada 240Hz.

Apple MacBook Pro 14 dan 16 mulai bisa dipesan sejak 17 Januari di sejumlah negara, adapun untuk ketersediaannya pada 24 Januari mendatang di Amerika Serikat. Berikut harga Apple MacBook Pro 14 dan 16:

  • MacBook Pro 14 inci M2 Pro 10-core, RAM 16GB + 512GB SSD = USD1.999 (Rp30,1 jutaan)
  • MacBook Pro 14 inci M2 Pro 12-core, RAM 16GB + 1TB SSD = USD2.499 (Rp37,7 jutaan)
  • MacBook Pro 14 inci M2 Max 12-core CPU + 30-core GPU, RAM 32GB + 1TB SSD = USD3.099 (Rp46,7 jutaan)
  • MacBook Pro 16 inci M2 Pro 12-core, RAM 16GB + 512GB SSD = USD2.499 (Rp37,7 jutaan)
  • MacBook Pro 16 inci M2 Pro 12-core CPU + 19-core GPU, RAM 16GB + 1TB SSD = USD2.699 (Rp40 jutaan)
  • MacBook Pro 16 inci M2 Max 12-core CPU + 38-core GPU, RAM 32GB + 1TB SSD = USD3.499 (Rp52,7 jutaan)