Qualcomm Umumkan Snapdragon 8+ Gen 1, Lebih Cepat, Adem & Hemat Daya
Uzone.id -Akhirnya Qualcomm meluncurkan versi terbaru dari prosesor andalannya, Snapdragon 8+ Gen 1. Prosesor dengan kode SM8475 ini menjanjikan peningkatan yang lebih baik dan tidak lagi dibuat dengan fabrikasi 4nm dari Samsung.
Seperti rumor yang beredar sebelumnya, Snapdragon 8+ Gen 1 dibuat dengan fabrikasi proses 4nm dari TSMC yang punya kelebihan lebih adem, kencang, dan hemat daya.
Qualcomm menjanjikan kinerja CPU dan GPU 10% makin kencang dan AIengine15% lebih pintar. Prosesor ini terdiri dari tiga kluster dengan core utama memiliki kecepatan 3,2 GHz yang lebih cepat ketimbang Snapdragon 8 Gen 1 berkecepatan 3 GHz.
Dua kluster lainnya pun tambah ngebut dibanding Snapdragon 8 Gen 1.Gold corepunyaclock-speedhingga 2,75 GHz dansilver coremenyuguhkan kecepatan 2 GHz.
Baca juga:"Otak" Canggih Snapdragon 778G di Samsung Galaxy A73
Meski tambah cepat, Snapdragon 8+ Gen 1 justru semakin hemat daya. Diklaim, efisiensi dayanya lebih baik hingga 15% daripada Snapdragon 8 Gen 1.
Analoginya,smartphonedengan Snapdragon 8+ Gen 1 dapat memutar video 1,5 jam lebih lama dari ponsel bertenaga Snapdragon 8 Gen 1. Untuk tugas ringan, jam kerjanya bertambah lebih lama hingga 5,5 jam dengan asumsihardware yang sama.
Kelebihan lainnya, prosesor Snapdragon 8+ Gen 1 disematkan model Snapdragon X65 yang didukung teknologi FastConnect. Secara teori, kecepatandownload-nya mencapai 10 Gbps dan WiFi hingga 3,6 Ghz.
Baca juga:Jajaran Smartphone dengan Snapdragon 8+ Gen 1
Snapdragon 8+ Gen 1 juga dilengkapi dengan chip Bluetooth 5.3. Chipset tersebut sudah termasuk aptX Lossless dan Bluetooth LE Audio untuk memaksimalkan kualitas audio ketika dipasangkan denganearphoneTWS dan perangkat sejenis.
Soal kamera, terdapat ISP Spectra terbaru berfitur 18-bit yang masih sama dengan Snapdragon 8 Gen 1. Chipset tersebut mampu menopang sensor kamera 200MP, perekaman video 8K pada 30 FPS atau 4K di 120 FPS, mendukung HDR10+, terintegrasi langsung denganbokeh engine, dan mampu merekam video pada format Dolby Vision.
Qualcomm mengungkap kalau prosesor barunya akan tersedia pada kuartal ketiga tahun ini atau sekitar bulan Juli hingga September 2022. Brandsmartphonesudah ngantri menggunakan prosesor Snapdragon 8+ Gen 1, seperti Asus ROG, Black Shark, Honor, iQOO, Lenovo, Motorola, Nubia, OnePlus, Oppo, OSOM, Realme, Red Magic, Redmi, Vivo, Xiaomi, hingga ZTE.