Realme GT 2 Explorer Master Bawa Snapdragon 8+ Gen 1, Harganya?

pada 2 tahun lalu - by

Uzone.id -Smartphonepertama Realme dengan prosesor Snapdragon 8+ Gen 1 telah dirilis. Dinamai Realme GT 2 Explorer Master Edition, ponsel ini tak cuma tampil dengan desain cantik, tapi juga mengusung spesifikasi kelas tinggi.

Edisi ‘Master’ dari Realme memang dibuat dengan desain yang berbeda ketimbang ponsel lain di kelasnya. Realme GT 2 Explorer Master Edition mengusung desain bak koper klasik, Realme menyebutnya ‘Travel Trunk’.

Smartphoneini dirancang oleh desainer Jae-Jung, perancang busana di The North Face dan pendiri Door, serta sebelumnya sebagai salah satu perancang di rumah mode Ralph Lauren.

Tak seperti Realme GT 2 Pro, ponsel ini benar-benar tampil berbeda. Bingkainyaflatberbahan dasar metal, sementara bodi belakangnya terbuat darivegan leatherberwarna coklat yang kelihatan retro dan elegan.

Baca juga:Realme GT Neo 3T vs. Poco F4: Bagusan Mana?

Menariknya, di bagian bingkai kirinya terdapattriggeryang disebut ‘Shoulder Keys’. TOmbol ini tak bertipe mekanik seperti Poco F4 GT maupunsmartphone gaminglainnya, melainkan tombol yang sensitif terhadap tekanan.

Ada dua tombol yang disediakan, bagian atas dan bawah. Bila bermain game, tombol ini berfungsi juga sebagai tombol tambahan seperti R1+L1 di kontroler konsol.

Untuk mengaturnya, bisa masuk ke bagianSettings>Special Features, lalu atur fungsi tombolnya. Selain berguna untuk bermain game, tombol ini bisa dipakai untuk mengaktifkan kamera, screenshot, dan sebagainya.

Spesifikasi Realme GT 2 Explorer Master Edition

Spesifikasiflagshipdijejalkan pada Realme GT 2 Explorer Master Edition. Layarnya berjenis AMOLED berukuran 6,7 inci dengan resolusi FUll HD+.

Layar tersebut mendukungrefresh rate120Hz dantouch sampling rate360Hz, cakupan warna 100% DCI-P3, sampai dukungan HDR10+. 

Agar menampilkan visual yang memukau, Realme menyematkan chipset khusus layar Realme X7 untuk meningkatkan kualitas warna dan detail yang ditampilkan. Chip ini pun berfungsi untuk menghemat daya baterai secara efisien.

Di bagian atas, terdapat lubang kamera di tengah sebagai tempat bagi kamera selfie 16MP. Di belakang, ada tiga kamera yang terdiri dari kamera utama 50MP Sony IMX766, kameraultra wide50MP serta kamera makro 2MP.

Baca juga: Review Singkat ‘Si Ponsel Balap’, Realme GT Neo 3 150W

Realme GT 2 Explorer Master Edition menjadi ponsel pertama dari perusahaan yang ditenagai Snapdragon 8+ Gen 1. Ponsel ini juga jadi salah satu yang pertama dengan RAM berjenis LPDDR5X dengan kapasitas hingga 12 GB yang dipadukan dengan memori penyimpanan sampai 256 GB berjenis UFS 3.1. 

Adapun untuk baterai, kapasitasnya 5.000 mAh dengan dukunganfast charging100W. Klaim Realme, ngecas dari kosong hingga penuh cuma memerlukan waktu 25 menit saja.

Realme GT 2 Explorer Master Edition hanya dijual di China saja pada 19 Juli mendatang dengan harga mulai 3.499 yuan atau sekitar Rp7,7 jutaan.