Sparing Elon Musk vs Mark Zuckerberg Bakal Tayang Langsung di X

pada 1 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id– Sempat senyap dari pemberitaan dan tak lagi dibicarakan, pertandingan ‘adu jotos’ antara Elon Musk dan Mark Zuckerberg ternyata jadi diselenggarakan.

Dalam kicauan yang dibagikan Elon Musk di X, Minggu (6/8) kemarin, ia mengatakan kalau pertarungan antara dirinya dan Zuckerberg akan disiarkan langsung di platform X (atau Twitter).

“Pertandingan Zuck vs Musk akan disiarkan secara langsung di X, semua uang yang dihasilkan akan disumbangkan untuk para veteran,” kata Musk lewat akunnya.

 

 

Elon Musk lagi dan lagi tidak membagikan kapan pastinya pertandingan ini akan dilaksanakan, namun kemungkinan besar dilaksanakan pada bulan Agustus ini.

Di platform Threads, Zuckerberg menyarankan untuk dilaksanakan pada tanggal 26 Agustus 2023 nanti, sesuai dengan usulan pertama dari Musk.

“Saya sudah sarankan tanggal 26 Agustus–ketika dia pertama kali menantang saya, tapi dia belum memberikan konfirmasi. Saya juga tak terlalu berharap,” ujarnya.

 

 

Zuckerberg juga sempat menyenggol soal live streaming yang akan dilakukan di X alih-alih di platform Meta seperti Instagram dan Facebook.

“Harusnya kita pakai platform (Instagram/Facebook) yang lebih handal dalam hal mengumpulkan dana sumbangan, iya kan?” kata Zuckerberg.

Melihat hilal pertarungan yang semakin dekat, warganet pun turutexcitedmenanti kapan dua bos ini adu jotos di atas ring. Hm.. kira-kira siapa yang menang ya, Bos Meta atau Bos X?