Home
/
Automotive

Belum Ada Harga Resmi, Wuling BinguoEV Sudah Dipesan 2 Ribu Unit Lebih

Belum Ada Harga Resmi, Wuling BinguoEV Sudah Dipesan 2 Ribu Unit Lebih
Bagja Pratama03 December 2023
Bagikan :

Uzone.id – Entah karena memang mobilnya menarik minat banyak kalangan, atau karena promo pra penjualannya yang jor-joran, membuat Wuling BinguoEV terus menunjukkan performanya.

Bayangkan, hanya dua minggu sejak diperkenalkan tanpa harga resmi, mobil listrik terbaru Wuling ini sudah terjual lebih dari 2 ribuan unit.

Setelah sukses mencatatkan angka pemesanan 1.000 SPK dalam tujuh hari pertama, Wuling Motors kembali meraup lebih dari 1.000 SPK tambahan untuk BinguoEV pada minggu kedua setelah keran pemesanan yang dibuka sejak 16 November 2023 lalu.

Dari ribuan unit jumlah pemesanan tersebut, Wuling BinguoEV Varian 410 km pun menjadi pilihan utama konsumen dengan jumlah pemesanan terbanyak.

Dian Asmahani selaku Marketing & Sales Director Wuling Motors, berterima kasih atas sambutan yang luar biasa dari konsumen terhadap kendaraan listrik terbaru kami di Indonesia, BinguoEV.

Keberhasilan ini tidak hanya mencerminkan antusiasme masyarakat terhadap teknologi ramah lingkungan, tetapi juga menandai pencapaian Wuling Motors dalam memimpin tren kendaraan listrik di Indonesia.

“Peningkatan angka pemesanan yang signifikan ini juga menggambarkan ketertarikan konsumen terhadap BinguoEV serta menjadi indikator bahwa konsumen kini semakin menyadari pentingnya solusi mobilitas berkelanjutan,” ujar Dian dalam keteranga resminya.

Seiring dengan peningkatan angka pemesanan, Wuling juga memperluas promo Electric Icon Priority Pack bagi para konsumen yang melakukan pemesanan hingga 15 Desember 2023.

Jadi, para pemesan Wuling BinguoEV varian 410km akan mendapatkan Electric Icon Priority Pack dengan beragam keuntungan meliputi Lifetime Core EV Component Warranty yang terdiri dari power battery, drive motor, dan motor control unit.

Selain itu, berhak juga mendapatkan gratis AC Charging Device berdaya 7,7 kW, gratis biaya perawatan berkala hingga 5 tahun atau 50.000 kilometer (yang mana tercapai dahulu), voucher listrik periode dua tahun dengan nilai Rp4.000.000, hingga aksesoris berupa storage box, kaca film, dan karpet untuk konsumen yang melakukan pemesanan.

Konsumen yang melakukan pemesanan BinguoEV varian 333 km juga berkesempatan mendapatkan beberapa keuntungan yang terdiri dari AC Charging Device dan aksesoris (storage box, kaca film, dan karpet).

“Dengan raihan angka lebih dari 2.000 SPK, Wuling memperluas Electric Icon Priority Pack bagi pemesan BinguoEV berikutnya. Langkah ini kami ambil sebagai bentuk penghargaan kepada pelanggan Wuling yang berlaku hingga 15 Desember 2023." tambah Dian.

populerRelated Article