Home
/
Travel

Buat Kamu yang Kali Pertama Liburan, Ini 5 Fakta Menarik Soal Jepang

Buat Kamu yang Kali Pertama Liburan, Ini 5 Fakta Menarik Soal Jepang
Birgitta Ajeng03 December 2018
Bagikan :

(Shibuya, Jepang/Unsplash)

Uzone.id - Bila berencana liburan ke Jepang, kamu mungkin sudah mengumpulkan banyak informasi tentang Negeri Sakura. Salah satu fakta menarik dari negara ini, yaitu kamu bisa menemukan banyak toko yang beroperasi dua puluh empat jam.

Fakta menarik lainnya, yaitu jika memiliki tato, kamu tidak diizinkan mengunjungi sauna. Benar. Jepang memang memiliki banyak aturan.

Baca: Walt Disney World Bakal Bikin 'Roller Coaster' Bertema 'Guardian of the Galaxy'

Mengutip Bright Side, masih ada beberapa fakta menarik soal Jepang. Penjabaran di bawah ini akan sangat berguna untuk kamu yang berencana melancong ke Jepang.

Masyarakatnya tidak terbiasa menimbulkan masalah

Warga Jepang tidak suka menimbulkan masalah bagi orang lain. Sejak zaman kuno, orang-orang Jepang telah tinggal di wilayah kecil, dan tidak ada cukup ruang untuk menampung semua orang. Jadi, mereka terbiasa untuk tidak menciptakan masalah bagi orang lain.

Karena itu, banyak sekali aturan di Jepang. Misalnya, orang-orang tidak boleh berbicara di telepon dengan keras di tempat umum. Di mal, kamu akan melihat rambu yang melarang orang-orang untuk tidak berbaring di sofa dalam waktu cukup lama.

Di Jepang, kamu perlu belajar untuk tidak memikirkan diri sendiri. Kamu juga harus memikirkan orang lain, bahkan yang tidak kamu kenal.

Baca: Adem, Makan Sambil Berendam Kaki di 'One Eighty Coffee and Music' Bandung

Ada kantor polisi yang beroperasi dua puluh empat jam

Lebih dari 100 tahun yang lalu di Tokyo—dan kemudian merambah ke seluruh Jepang, kantor polisi yang disebut KOBAN diciptakan. Sejak tahun 1990, kata ini telah ditulis dalam huruf besar.

Tanggung jawab polisi sangat besar. Selain mencegah kejahatan, polisi juga membantu orang mencari tempat-tempat tertentu, dan mengangkut orang-orang yang mabuk untuk kembali ke rumah mereka.

View this post on Instagram

What did the child say? #japan #koban

A post shared by Bimo 비모 (@kimbimski) on

Polisi juga bertugas mengembalikan barang-barang yang hilang. Sebab, orang Jepang tidak suka mengambil apa pun yang bukan milik mereka. Karena itu, banyak orang membawa apa saja yang mereka temukan ke KOBAN terdekat.

Baca: Mau Keliling Eropa Naik Kereta? 5 Fakta Ini Harus Kamu Catat Dulu

Siap-siap melepas sepatu sebelum masuk rumah, kuil, dan beberapa tempat lainnya

Orang Jepang berpikir bahwa ruang di luar rumah benar-benar kotor, sehingga kamu harus selalu melepas sepatu sebelum masuk ke rumah seseorang. Hal ini juga berlaku, sebelum kamu masuk hotel-hotel tradisional, kuil, sekolah, dan beberapa restoran.

Selain itu, di Jepang, ada jenis sepatu khusus untuk masuk kamar mandi. Sebab, tidak seperti ruangan lain di rumah, kamar mandi dianggap kotor.

Saat membeli sesuatu, jangan lupa pajaknya

Ketika membeli sesuatu di Jepang, kamu harus memperhatikan harganya. Harga yang tertera mungkin tidak termasuk pajak. Untuk menghindari kesalahpahaman saat membayar di kasir, kamu harus lebih berhati-hati dan teliti.

Baca: Mau Liburan ke Sumba Barat Daya? Ini Destinasi Keren di Sana

Tapi, kamu jangan khawatir. Ada pula beberapa toko yang bebas pajak. Kamu bisa menemukan lokasinya di sini.

Ada toko yang menjual barang serba 100 yen

Di Jepang, terdapat toko yang menjajakan berbagai barang seharga 100 yen atau setara Rp 13 ribu. Kamu bisa membeli makanan ringan, deterjen, kosmetik, mainan, pakaian, sepatu, souvenir, dan lainnya.

Harga yang cukup murah untuk barang-barang dengan kualitas bagus. Tidak heran bila toko ini sangat populer di kalangan mahasiswa asing dan turis dengan anggaran liburan terbatas.

populerRelated Article