Home
/
Automotive
Daftar 11 Jalan Tol Gratis Bisa Dinikmati Saat Libur Lebaran 2023

Foto: Kementerian PUPR
Bagja Pratama22 April 2023
Bagikan :
Uzone.id - Pada momen lebaran tahun ini, selain memudahkan saat mudik, jalan tol juga diharapkan bisa dimanfaatkan saat menikmati liburan lebaran. Apalagi sejumlah ruas tol gratis untuk dilintasi selama liburan lebaran.
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah menyiapkan 11 jalan tol fungsional gratis untuk mudik dan liburan Lebaran 2023.Tol fungsional sendiri merupakan jalan tol yang pembangunannya belum selesai namun sudah dioperasikan secara terbatas.
Diketahui, lokasi 11 tol tersebut berada di Jawa dan Sumatera dengan total sepanjang 222 km. Nah, kalian yang ingin berkunjung ke tempat-tempat wisata bisa menikmati fasilitas tol gratis tersebut.
Berikut daftar 11 tol gratis sepanjang momen lebaran 20234:
Tol Gratis Pulau Jawa
- Tol Jakarta - Cikampek II Ruas Selatan Paket 3 (dari SS. Sadang - SS. Kutanegara).
- Tol Ciawi - Sukabumi Seksi 2 (dari Cigombong - Cibadak).
- Tol Cibitung - Cilincing Seksi 4 (dari Taruma Jaya - Cilincing).
- Tol Cileunyi - Sumedang Dawuan Seksi 4-6 (dari Cimalaka - Dawuan).
- Tol Cimanggis - Cibitung Seksi 2 (arah Jatikarya - Cikeas).
- Tol Pasuruan - Probolinggo Seksi 4A (arah Probolinggo Timur IC - Gending).
- Tol Solo - Yogyakarta - NYIA Kulon Progo Seksi 1.1 sebagian.
Tol Gratis Pulau Sumatera
- Tol Binjai - Langsa Seksi 2 (dari Stabat - Jalan Proklamasi).
- Tol Kuala Tanjung - Tebing Tinggi (dari SS. Tebing Tinggi - SS. Inderapura) dan (SS. Dolok Merawan - Sinaksak).
- Tol Sigli - Banda Aceh Seksi 5-6 (dari Blang Bintang - Baitussalam).
- Tol Simpang Indralaya - Muara Enim (dari Simpang Indralaya - Prabumulih).
Tags:


Aturan Bahu Jalan Tol: Bisa Dilalui, tapi Dimana buat Berhenti Darurat?
2 bulan lalu

Isu Moge Masuk Tol Kembali Mencuat, Gimana Aturannya?
3 bulan lalu

Libur Panjang, Hampir 400 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek
3 bulan lalu

Libur Panjang, Waspada Jalan Tol Cipali Sebabkan Pecah Ban!
3 bulan lalu

Lane Hogger Masih jadi Momok Menyebalkan Saat Libur Nataru
4 bulan lalu

Cara Aman Masuk Jalur Contraflow Saat Liburan Nataru
4 bulan lalu

Pembatasan Angkutan Barang Saat Nataru Dimulai, Jalan Jadi Lancar
4 bulan lalu

Tarif Tol Dalam Kota Resmi Naik, Berapa Harganya?
7 bulan lalu