Home
/
Gadget

Fitur-fitur yang Bakal Ada di iPhone 15 Series, Fanboy Auto Beli!

Fitur-fitur yang Bakal Ada di iPhone 15 Series, Fanboy Auto Beli!

Muhammad Faisal Hadi Putra08 September 2023
Bagikan :

Uzone.id - 12 September mendatang, atau tepatnya minggu depan, Apple Event 2023 akan digelar. Acara tahunan Apple ini diprediksi menjadi panggung bagi peluncuran smartphone yang paling dinantikan tahun ini, iPhone 15 Series.

Ya, masih sama seperti tahun lalu, bakal ada empat model iPhone 15 dengan ukuran yang sama dengan iPhone 14 yang rilis tahun lalu. Dua iPhone dengan layar 6,1 inci (standar dan Pro), serta model dengan layar 6,7 inci (Plus dan Pro Max - atau Ultra).

Banyak rumor yang berkaitan dengan keempat iPhone 15 Series ini, tapi yang terkuat berembus sejauh ini adalah hadirnya port USB-C sebagai pengganti Lightning dan desain Dynamic Island yang berlaku pada semua model.

Tim Uzone.id telah merangkum beberapa bocoran dan rumor terkait iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max (atau Ultra). Bisa jadi, sejumlah kabar yang beredar jadi kenyataan, atau hanya sekadar ‘isapan jempol’ belaka saja.

Finally, Dynamic Island dan USB-C!

Preview
Ilustrasi Dynamic Island (Foto: James Yarema/Unsplash)

Kalau secara desain, sebenarnya masih mirip-mirip dengan generasi sebelumnya. Perbedaan signifikan paling terletak pada bagian depan, dimana seluruh varian iPhone 15 kini mengusung desain Dynamic Island. 

Ini untuk pertama kalinya Apple mengadopsi desain yang berbeda selain notch yang sudah bertahan sejak iPhone X. 

Sejauh ini, rumor yang beredar mengatakan tidak ada perubahan besar pada ukuran layar seluruh iPhone terbaru. Varian standar dan Pro menggunakan panel 6,1 inci, sementara Plus dan Pro Max mengusung layar 6,7 inci.

Selain kompak mengadopsi desain Dynamic Island, semua model iPhone 15 Series juga akan menggunakan panel OLED yang lebih hemat daya. Selain tampilannya lebih bezel-less dibanding sebelumnya, layar OLED di seri ini meningkatkan masa pakai baterai secara keseluruhan.

Tapi, ada sedikit perbedaan antara panel layar yang dipakai varian standar dan Plus dengan model Pro dan Pro Max. Layar iPhone 15 dan iPhone 15 Plus kabarnya tidak mendukung ProMotion, fitur refresh rate tinggi yang cuma eksklusif buat model Pro saja.

Selain layar OLED dengan Dynamic Island, seluruh model iPhone 15 juga disematkan port USB-C, menggantikan Lightning yang sudah ada di iPhone sejak tahun 2012.

Preview
Ilustrasi USB-C di iPhone 15 (Foto: yalcinsonat1/iStock)

Dari laporan ChargerLab, soket USB-C pada iPhone 15 Series mendukung Thunderbolt atau USB 4, sehingga memungkinkan transfer data dengan kecepatan 40 Gbps. 

Tapi, teknologi ini hanya berlaku pada iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max, demikian menurut prediksi analis Ming-Chi Kuo. Sementara model standar dan Plus, hanya mendukung USB 2.0 saja.

Dengan jenis port yang baru, otomatis kecepatan fast charging seluruh iPhone juga akan meningkat. Kabarnya sih, suksesor iPhone 14 Series akan mendukung teknologi fast charging 35W, lebih cepat walau masih tertinggal dibanding smartphone Android di kelasnya.

Lebih kuat dengan bodi titanium

Preview
Ilustrasi bodi titanium (Foto: Apple Insider)

Mark Gurman dari Bloomberg menyebut, Apple bakal menyematkan banyak fitur baru pada iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max, termasuk material titanium yang jauh lebih kuat. 

Kedua iPhone tersebut akan hadir dengan bodi yang jauh lebih tangguh berkat bingkai titanium. Sementara dua model standar, masih menggunakan sasis stainless steel seperti generasi yang lalu.

Selain penggunaan material yang berbeda, iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max pun mendapatkan perubahan desain pada posisi tombol. Tak ada lagi tombol Mute, dan digantikan dengan tombol Action.

Tombol ini menjadi shortcut untuk menyalakan kamera, lampu senter, mengaktifkan Silent Mode, dan lain sebagainya. Kehadiran tombol ini pertama kali terungkap pada baris kode versi beta iOS 17 yang merujuk pada kemungkinan pengguna menyesuaikan fungsi tombol Action seperti Apple Watch Ultra.

Frosted glass untuk semua model?

Preview

Rumor ini datang dari Weibo, menyebutkan kalau seluruh model iPhone 15 akan menampilkan bodi belakang berbahan dasar frosted glass. Sebelumnya, material ini hanya digunakan pada varian yang lebih mahal, dimana model standar hanya menggunakan bodi kaca yang mengkilap.

Opsi warnanya lebih variatif di iPhone 15 dan Plus. Apple akan menghadirkan warna Blue, Coral yang menjadi percampuran antara warna oranye dan pink, White, Black, dan Green atau Yellow.

Dua warna pertama yang disebutkan akan jadi hero color buat iPhone 15 dan iPhone 15 Plus. Dan menariknya, Apple menyertakan USB-C yang warnanya matching dengan bodi iPhone. Bakal jadi tren gak sih?

‘Kamera boba’ yang makin besar, kualitasnya ditingkatkan

Preview
Ilustrasi kamera iPhone 15 (Foto: José Adorno/BGR)

Peningkatan kamera akan diberikan Apple untuk model Pro dan Pro Max. Lebih cakep memang kualitasnya, tapi imbasnya, bingkai kamera kedua ponsel ini pun akan jadi sangat besar dan mencuat keluar.

Adapun untuk konfigurasi kameranya, iPhone 15 dan 15 Plus bakal dibenamkan kamera utama dengan sensor 48 MP. Tapi, sensor yang digunakan bakal berbeda dengan iPhone 14 Pro dan 14 Pro Max.

Masih menggunakan sensor Sony, tapi dengan peningkatan kualitas pencitraan gambarnya. Kamera ini disandingkan dengan lensa ultrawide 12 MP.

iPhone 15 Pro Max dengan kamera periskop

Preview
Ilustrasi iPhone 15 Pro Max (Foto: Victor Serban/Unsplash)

Peningkatan paling gila ada di iPhone 15 Pro Max, karena ponsel ini jadi iPhone pertama dengan lensa telephoto periscope yang menawarkan kemampuan zoom optik yang jauh lebih baik.

Kabarnya, kamera ini memungkinkan pengguna untuk memperbesar gambar secara optical sampai 5x atau bahkan 10x. Sedangkan model Pro, maksimum hanya 3x optical-zoom saja.

Hal ini bikin iPhone 15 Pro Max setara dengan smartphone Android, dimana kebanyakan ponsel flagship dengan konfigurasi kamera serupa menawarkan zoom optik dari 4x sampai 10x, sementara zoom digital hingga 100x.

Apple A17 Bionic

Preview

Model iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max diharapkan menjadi yang pertama dengan prosesor Apple A17 Bionic yang dibangun pada fabrikasi 3nm TSMC. Teknologi ini diklaim menyuguhkan kinerja hingga 15 persen lebih cepat dan sekaligus mengurangi konsumsi daya 35 persen.

Masih sama dengan sebelumnya, model standar dan Plus disokong oleh chipset tahun lalu, yakni Apple A16 Bionic. Gak ketinggalan-ketinggalan amat, toh A16 Bionic pun masih menjadi salah satu chipset kencang sekarang.

Diharapkan, RAM dari seluruh model iPhone 15 sebesar 6 GB. Sementara untuk kapasitas penyimpanannya, Apple menggandakan ruang storage sampai 2 TB untuk varian Pro dan Pro Max, jadi pilihannya ada 256 GB, 512 GB, 1 TB, dan 2 TB. 

Harganya lebih mahal

Preview
Ilustrasi iPhone 15 (Foto: Victor Carvalho/Unsplash)

Santer dikabarkan Apple akan menaikkan harga iPhone 15 Pro sebesar Rp1,5 juta. Tapi, hal ini beralasan karena minimum storage atau penyimpanan dari iPhone terbaru adalah 256 GB, bukan lagi 128 GB.

Dan, selisih harga antara model 128 GB dan 256 GB pada seri sebelumnya memang berada di kisaran harga tersebut.

Sementara untuk iPhone 15 Pro Max, disebutkan harganya jadi lebih mahal USD200 atau Rp3 jutaan dibandingkan seri tahun lalu. Belum ada kabar soal harga iPhone 15 dan 15 Plus, tapi harapannya sih bakal sama.

iPhone 15, 15 Plus, 15 Pro, dan 15 Pro Max diprediksi akan diluncurkan pada 12 September mendatang dalam acara bertajuk Apple Event 2023. Acara tahun ini mengusung tema ‘Wonderlust’, dan Apple turut menampilkan logonya seperti pasir yang tertiup angin.

Katanya, Wonderlust merupakan gabungan kata dari ‘wonder’ dan ‘wanderlust’, yang berarti keinginan kuat untuk bepergian dan menjelajahi dunia.

Mungkin, tema ini menekankan kalau perangkat Apple tahun ini punya kualitas yang lebih baik, dari pemilihan material, spesifikasi yang jauh lebih mumpuni, dan tentu saja kamera dengan spesifikasi yang diperbarui. So, kita tunggu saja kehadiran kuartet iPhone 15 Series ini ya!

populerRelated Article