icon-category Digilife

Fitur Google Pixel 7 Ini Bisa Dicoba di Android dan iOS, Caranya?

Bagikan :

Uzone.id - Fitur kamera yang sebelumnya eksklusif di Google Pixel 7 Series, kini bisa dipakai oleh seluruh pengguna smartphone Android dan iOS. Fitur yang dimaksud adalah Magic Eraser, yang sebelumnya cuma tersedia di Google Pixel 7 dan Pixel 7 Pro.

Magic Eraser adalah fitur yang memungkinkan pengguna menghapus objek yang tak diinginkan di foto mereka. Misalnya, menghapus seseorang atau objek lain di latar belakang gambar.

Awalnya, fitur ini diperkirakan memerlukan ponsel dengan chipset Google Tensor atau Google Tensor 2 yang berfokus pada artificial intelligence (AI). Tetapi tampaknya Google telah menemukan cara agar fitur eksklusif tersebut bisa dirasakan oleh lebih banyak pengguna.

alt-img

Untuk mendapatkan fitur Magic Eraser ala Google Pixel 7, pengguna Android dan iOS wajib berlangganan Google One dan telah memasang aplikasi Google Photos di smartphone mereka.

Baca juga: Mengenal Google Tensor G2, Prosesor Terpintar untuk Pixel 7 Series

Sekadar info, Google One merupakan paket langganan untuk penyimpanan yang lebih besar sampai 30 TB dengan harga berlangganan mulai dari Rp26.900 per bulannya.

Berikut ini cara menggunakan Magic Eraser ala Google Pixel 7 di smartphone Android atau iOS. Perlu diketahui, bisa jadi fitur ini belum bisa digunakan oleh sebagian pengguna, karena Google menyebarkannya secara bertahap ke pengguna seluruh dunia.

  1. Buka Google Photos, kemudian pilih gambar yang ingin kalian edit.
  2. Di menu Edit, pilih Tools untuk menemukan Magic Eraser. 
  3. Tekan tombol Magic Eraser, dan sistem Google Photos akan memberikan rekomendasi objek apa saja yang harus dihapus dari gambar. 
  4. Selain itu, pengguna juga bisa menghapus objek lain sesuai keinginan dengan membuat garis ke objek tertentu untuk dihapus.

Magic Eraser sendiri memiliki dua metode penghapusan, yaitu Erase dan Camouflage. Sesuai namanya, Erase akan benar-benar menghapus objek yang tak diinginkan.

Sementara Camouflage, akan mengurangi atau mengubah tone warna dari objek tertentu untuk membuatnya berbaur dengan bagian foto lainnya. 

Baca juga: Spesifikasi Google Pixel 7 Pro, Makin Pintar dan Lebih Aman

Bukan cuma membawa Magic Eraser saja, Google juga menambah kemampuan baru pada efek HDR di Google Photos. Sekarang, efek HDR dapat menyeimbangkan kecerahan dan kontras foto maupun video secara otomatis.

Kemudian, Google Photos pun memudahkan penggunanya untuk membuat kolase dengan berbagai gaya melalui fitur Styles.

Sama seperti Magic Eraser, kedua fitur ini digulirkan secara bertahap oleh Google. Yang jelas, pengguna perlu berlangganan Google One terlebih dahulu untuk menggunakannya.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini