Home
/
Gadget

Jangan Berharap Banyak Ada Galaxy S21 FE di Tahun Ini

Jangan Berharap Banyak Ada Galaxy S21 FE di Tahun Ini

Hani Nur Fajrina27 September 2021
Bagikan :

Galaxy S20 FE/Foto: Samsung

Uzone.id -- Jika kilas balik tahun 2020, Samsung meluncurkan Galaxy S20 FE yang ditujukan kepada konsumen yang menginginkan ponsel dengan spesifikasi Galaxy S20 namun harga lebih terjangkau. Di tahun ini, apakah bakal ada juga Galaxy S21 FE?

Tampaknya belum tentu.

Dari bocoran yang dipublikasikan media lokal DDaily, Samsung bisa saja membatalkan rencana mereka untuk merilis Galaxy S21 FE di tahun ini. Rumor ini tidak sembarang disebar, karena ada dua alasan yang dipercaya mendasari keputusan tersebut.

Baca juga: Galaxy Note Kembali Melalui Samsung S22

Pertama, krisis chip yang masih melanda secara global. Kedua, Galaxy Z Flip3 yang ternyata laris manis. Yup, Galaxy Z Flip3 dilaporkan mengalami penjualan fantastis melebihi target perusahaan.

Dua alasan tersebut kemudian diduga menjadi pertimbangan Samsung untuk lebih fokus ke pengembangan perangkat layar lipat (foldable) dan memprioritaskan semua sumber untuk lini produk foldable.

Baca juga: Galaxy A73 Bakal Dibekali Kamera 108MP?

Sebelumnya, Samsung juga sempat dikabarkan menunda perilisan Galaxy S21 FE karena ada masalah dari sisi produksi, dan kini rumor tersebut berubah menjadi pembatalan.

Pihak Samsung belum memberikan konfirmasi apapun mengenai nasib kehadiran Galaxy S21 FE di tahun ini. Yang jelas, bocoran sejak beberapa bulan lalu mengatakan jika memang benar ada Galaxy S21 FE di 2021, peluncurannya digelar pada Oktober mendatang.

Jadi kita tunggu saja seperti apa kabar selanjutnya.

VIDEO: Tecno Spark 7 Review

populerRelated Article