Ponsel Lipat Baru Huawei itu Bernama Mate V?
Uzone.id - Samsung Galaxy Fold 2, sekarang bocor disebut Galaxy Z Fold 2, bukan satu-satunya ponsel lipat yang mendapatkan sedikit perubahan nama. Karena Huawei akan melakukan hal sama.
Entah itu ganti nama atau Huawei mungkin memperkenalkan ponsel lipat yang sama sekali baru yang berbeda dari Mate X-nya. Namun yang jelas, ponsel lipat ini akan dinamai Huawei Mate V.
Huruf "V" hampir sempurna untuk menunjukkan ponsel yang dapat dilipat, tetapi tentu saja, itu tidak benar-benar menunjukkan ke arah mana ponsel akan dilipat.
Huawei telah menyukai apa yang biasa disebut desain "outie", di mana layar yang dapat dilipat menghadap ke luar saat dibuka. Walaupun idenya memiliki manfaat, Huawei mungkin menganggapnya tidak praktis di dunia nyata karena sifat tampilan fleksibel yang masih rapuh.
Perusahaan China mengajukan paten pada awal tahun ini, menggambarkan smartphone lipat mirip Galaxy Fold dengan layar lipat ke dalam.
Baca juga: Dekat dengan Partai Komunis, Huawei Dianggap Ancaman Nasional
Sebelumnya, pada 3 Juli 2020 lalu, Huawei telah mengajukan merek dagang di EUIPO untuk smartphone merek Mate V.
Seperti dilansir phoneArena, Selasa (7/7), merek dagang dikategorikan sebagai Kelas 9, yang mencakup berbagai jenis barang elektronik.