Home
/
Startup

Punya Kulit Mulus, Pevita Pearce Jadi Bintang Iklan Skin Game

Punya Kulit Mulus, Pevita Pearce Jadi Bintang Iklan Skin Game
Tomy Tresnady05 March 2020
Bagikan :

Pevita Pearce (Foto: Tomi Tresnady/Uzone.id)

Uzone.id - Punya kulit mulus tak membuat Pevita Pearce (27) selalu didapuk jadi bintang iklan produk kecantikan. Alih-alih bintangi produk skin care, pemain film "5 Cm" itu malah membintangi iklan skin game. Hah, kok bisa!

Ceritanya begini. ternyata doi itu suka banget bermain game di sela kesibukannya menjadi artis. Kesukaannya bermain game akhirnya mengantarkan artis cantik ini jadi bintang iklan GoPay yang sekarang bisa membeli skin hingga hero dalam game.

Berikut ini cerita Pevita Pearce setelah didapuk menjadi GoPay Gaming and Entertainment Brand Ambassador dalam sebuah acara Gopay di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (5/3/2020).    

1. Sangat menginspirasi

Preview
Tomi Tresnady/Uzone.id

Pevita mengaku sangat senang bisa mengenakan skin milik hero dalam Mobile Legend. Konsep seperti ini, menurutnya sangat menginspirasi.

"Dari gopay sendiri mempermudah seperti aku yang suka main game, belum sampai profesional player tapi mempermudah aku bebas mau beli hero, beli skin, jadi super mudah di Google Play," tutur Pevita.

Baca juga: Antisipasi Corona, Acara Duet GoPay-Pevita Pearce Pakai Scan Suhu Tubuh

2. Mainkan Mobile Legend

Preview
Tomi Tresnady/Uzone.id

 

Gara-gara perankan hero Mobile Legend dalam iklan gopay, Pevita Pearce akhirnya kesemsem sama game Mobile Legend. Selama ini, Pevita lebih sering memainkan hero dalam PUBG.  

3. Kerja Sama dengan Timo Tjahjanto

Preview
Tomi Tresnady/Uzone.id

Dalam video iklan gopay yang kedua, Pevita Pearce bekerjasama dengan sutradara Timo Tjahjanto. Sebelumnya, Pevita dan Timo bekerja sama di film laris 'Sebelum Iblis Menjemput'. 

"Yang (video) pertama kan lebih action, yang ini (video kedua) lebih menertawakan diri sendiri, lebih receh, dan menurut aku kita sebagai orang harus fun. Jadi seneng banget, jadi bisa ngebahas game-game yang aku mainin, looking forward terhadap campaign ini seperti apa," tutur Pevita.

Baca juga:  Nadiem Makarim Klarifikasi Bayar SPP Pakai GoBills

4. Komentar Gopay

Preview
Tomi Tresnady/Uzone.id

Di tempat yang sama, Senior Vice President Product Marketing GoPay, Timothius Martin, mengatakan jika Pevita sosok yang sangat tepat menjadi sosok hero.

"Mungkin orang nanya-nanya Pevita kan image-nya skin care, cantik, memang bisa ya untuk yang action seperti ini, dan bahkan mungkin yang receh nah itu juga jadi pertanyaan-pertanyaan cukup kontroversial kita mau hilangkan stigma dan dogma-dogma itu," kata Timothius.

5. Seperti Mimpi

Preview
Tomi Tresnady/Uzone.id

Bagi Pevita, menjadi bintang iklan skin game seperti mimpi. Dia mengaku banyak yang tidak tahu dirinya suka banget bermain game.

"Selain merubah stigma mungkin aku yang sebagai aktris, sebagai gamers, bisa merubah stigma masyarakat yang suka cyberbullying, karena menurut aku, gaming juga all about having fun," kata dia.

VIDEO Samsung Galaxy S20 Series Versi Resmi Indonesia, Apa Beda dengan Global?

populerRelated Article