Sponsored
Home
/
Film

Review: 3 Kata untuk ‘Mission: Impossible - Fallout’, Nggak Bikin Ngantuk!

Review: 3 Kata untuk ‘Mission: Impossible - Fallout’, Nggak Bikin Ngantuk!
Preview
Hani Nur Fajrina27 July 2018
Bagikan :

 Uzone.id -- Selain horor, gue adalah tipe orang yang picky alias milih-milih banget kalau mau nonton film genre action. Yang jelas, gue nggak nyesel nonton ‘Mission: Impossible - Fallout’.

Ada sejumlah aktor Hollywood yang punya aura “jagoan” kalau sudah muncul di film. Ada Dwayne Johnson yang nyaris nggak pernah mati, ada Sylvester Stallone dengan badan kekarnya, sampai Tom Cruise yang memiliki paras tampan dari dia remaja hingga di usianya 56 tahun.

Berbeda dari nama lain yang gue sebutkan tadi, spesialisasi Cruise dalam melawan musuh dan selalu berhasil menyelamatkan dunia itu kebanyakan berasal dari waralaba ‘Mission: Impossible’.

Baca juga: Throwback Movie: 5 Fakta Keren tentang Film Pertama 'Mission: Impossible'

Dengan alur yang mudah ditebak — Cruise menjadi pemeran utama, punya tim yang membantunya dalam menjalankan misi dan melawan musuh, lalu berakhir dengan kemenangan — gue pun terkadang enggan untuk selalu menonton ‘Mission: Impossible’. Ya mau gimana, wong udah ketebak endingnya.

Pun begitu dengan perasaan gue sebelum menonton ‘Fallout’ ini. Firasat gue mengatakan kalau Cruise yang kembali memerankan agen pemerintah bernama Ethan Hunt pun mustahil gagal menjalankan misinya. Gue yakin dia bakal berhasil meski harus menghadapi berbagai rintangan yang mati-able, alias mengancam nyawa.

Preview

Berhubung gue nggak pernah mengulas film dengan memberi spoiler, so… gue cuma bisa bilang bahwa ‘Mission: Impossible - Fallout’ ini secara mengejutkan sangatlah tidak membosankan dan nggak bikin ngantuk!

Jadi, karakter Ethan Hunt (Cruise) kembali diberi misi untuk mengambil tiga plutonium dari pihak Sindikat berbahaya. Tentu dalam menjalankan misinya, Hunt didampingi oleh timnya yang serba hi-tech, yakni Benji (Simon Pegg) dan Luther (Ving Rames). Namun dari pihak CIA sengaja menambah satu orang baru agar bisa ikut Hunt dalam menjalani misi tersebut. Dia adalah August Walker (Henry Cavill).

via GIPHY

Kamu tetap bakal menyaksikan berbagai aksi stunt yang kalau dipikir pakai logika sih, semacam mustahil seperti biasanya. Tapi ya justru aksi seperti ini ‘kan yang membuat film-film ‘Mission: Impossible’ hidup. Aksi gila yang sudah menjadi khasnya sejak dulu. Namanya juga mission impossible... Hanya possible dilakukan oleh Tom Cruise seorang.

Tapi menurut gue, hal lain yang membuat ‘Fallout’ terasa segar adalah porsi komedi yang pas, aksi berantem dan kejar-kejaran yang enjoyable, twist ringan nan seru, dan… sisi emosional yang dapat menyeimbangkan keseluruhan cerita. Plus, jangan kaget melihat karakter Benji yang mendadak ikutan berantem, gaes.

Preview

Film popcorn seperti ‘Fallout’ ini nggak perlu dikritik macam-macam karena kehadirannya murni untuk menghibur penonton.

Untuk sang sutradara, Christopher McQuarrie, terima kasih ya sudah membuat ‘Fallout’ ini lebih menyegarkan dari ‘Ghost Protocol’ hi hi hi.

populerRelated Article