24 Jenis Motor Listrik Lolos Uji Tipe, Siap Dijual di Indonesia
Uzone.id - Serbuan motor listrik bakal segera terjadi di Indonesia. Karena Kementerian Perhubungan sudah memberikan sertifikasi uji tipe pada puluhan jenis motor-motor listrik.
Kepala Seksi Sertifikasi Kementerian Perhubungan, Jabo Nur Utip mengatakan bahwa dari data yang ia miliki, tercatat saat ini ada 24 motor dengan penggerak energi listrik yang sudah mendapat Sertifikat Uji Tipe atau SUT.Pada webinar yang digelar Komite Penghapusan Bensin Bertimbel, Jabo menunjukkan data sepeda motor listrik yang dibagi berdasarkan merek dan model.
BACA JUGA: Hitung Perbedaan Harga KTM 390 Adventure Buatan Indonesia dengan Austria
Dari data tersebut, diketahui ada sebanyak 14 merek yang sudah mendapat SUT di Indonesia, meski tidak semuanya sudah melakukan proses produksi.
Hanya Viar, Gesits, SDR, dan Migo yang sudah memasarkan produk mereka. Sementara, yang lain baru mendapatkan SUT saja.
Berikut daftar sepeda motor listrik yang sudah lolos uji tipe:
Viar V 1 E
Viar V 1 Q
Magnum Legend
Magnum Scoopy
Magnum Tricycle
Honda PCX Electric
SDR MY2500W
Gesits G1
Selis E-Max E
Selis Eagle Prix
Migo Tigris
Niu NGT
Niu N-Lite
Ecgo 2 A
United T1800
United G3000
United B1200
Elvindo NY800DQT-10C
Volta 401
Cakra BQ1200DT-2X
Kymco Like EV
Kymco Agility EV
TVS iQube
Electro ML01
VIDEO Toyota Corolla Cross Review, Mobil yang Punya Bloatware NFC