Bikin Malu Aja, Channel YouTube “Calon Sarjana” Colong Konten YouTuber Inggris
-
(Ilustrasi YouTube. Foto: Christian Wiediger/Unsplash)
Uzone.id — Masalah comot-mencomot konten atau karya orang lain di Indonesia kok kayaknya gak pernah kelar, ya? Baru-baru ini media sosial lagi heboh tentang channel YouTube bernama Calon Sarjana yang ketahuan nyomot konten dari YouTuber asal Inggris.Youtuber yang punya nama panggung JT itu memiliki 453 ribu subscriber. Ironisnya, channel Calon Sarjana punya subscriber yang jauh lebih banyak, yakni 12,4 juta.
Ternyata, konten-konten yang diunggah Calon Sarjana mayoritas adalah hasil jiplak dari kreator lain. Mereka hanya mengubah bahasa yang diterjemahkan ke Indonesia, mencuri semua isi video, sampai gambar thumbnail video. Mereka cuma menambahkan emoji dan parahnya lagi, menambahkan watermark “Calon Sarjana”.
Channel JT sampai mengunggah video khusus yang membahas soal jiplakan Calon Sarjana ini.
Baca juga: YouTuber Bisa Tambah Pundi-pundi Uang Pakai Stiker Ini
Diunggah pada 6 November kemarin, video tersebut berdurasi 4 menit 54 detik dan mengulas bagaimana Calon Sarjana mencolong konten-konten miliknya.
“Channel YouTube ini mencuri thumbnail saya, semua informasi dari video saya, mereka benar-benar menonton video saya dan mengambil semuanya. Screenshot percakapan pesan saya dicolong, gak kasih kredit apa-apa ke saya, mereka benar-benar mencuri semuanya,” ucap JT di videonya.
Dia melanjutkan, “thumbnail yang mereka unggah pakai punya saya, tinggal ditambahkan emoji dan watermark mereka. Mereka betul-betul pakai watermark sendiri seakan-akan itu karya mereka, mereka yang melakukan riset semuanya.”
Dari penjelasan JT, dia pernah beberapa kali menemukan channel YouTube kecil yang kerap menggunakan konten miliknya dan dia biasanya akan mengirim pesan untuk meminta konten itu diturunkan.
Namun, JT mengaku terkejut ketika dia browsing dan menemukan bahwa channel Calon Sarjana termasuk kreator YouTube besar di Indonesia.
“Channel ini termasuk yang terbesar di Indonesia dengan 12,4 juta subscriber. Mereka pasti tidak tahu siapa saya dan apa yang saya lakukan. Mencuri konten seperti ini tentu hal terbodoh yang dilakukan kreator,” kata JT lagi.
Dia kemudian menulis, “sebagai YouTuber nomor 1 di Indonesia, harusnya mereka menjadi contoh yang baik.”
Tentu hal ini memalukan bagi Indonesia. Warganet Tanah Air juga ramai-ramai bereaksi akan hal ini dan merasa apa yang dilakukan Calon Sarjana benar-benar memalukan.
yg bikin salah calon sarjana tapi yang malu se indonesia :(
— r (@catfisheu) November 8, 2019
Calon sarjana More like Calon maling pic.twitter.com/n7VeCcZsQc
— Subtilizer Gungnir (@RianBeatergod) November 7, 2019
Melihat dari informasi di channel YouTubenya, Calon Sarjana menggambarkan mereka sebagai channel tentang video yang mengejutkan, kontroversial, misterius, lucu, aneh, dan keren. Mereka juga mengklaim sebagai “Channel Top 10” dari Indonesia.