Home
/
Digilife

Harbolnas 11.11, Netizen Keluhkan Promo “Rp 11” di E-commerce

Harbolnas 11.11, Netizen Keluhkan Promo “Rp 11” di E-commerce

Hani Nur Fajrina11 November 2021
Bagikan :

 Ilustrasi: Ist

Uzone.id -- Sudah menjadi tradisi setiap tahun ketika ada tanggal cantik seperti 11.11 hari ini, Kamis, 11 November 2021, tandanya masyarakat Indonesia siap menyerbu berbagai situs e-commerce untuk berbelanja online dan menikmati berbagai promo.

Di jagat maya seperti linimasa Twitter, cuitan yang mengandung “Rp 11” sedang ramai dicuitkan sampai masuk di jajaran Trending Topic Indonesia dengan lebih dari 8 ribu twit.

Nominal tersebut menjadi promo dari e-commerce populer seperti Shopee yang menggencarkan Harbolnas 11.11 ini. Ada beberapa produk yang harganya selangit, secara mengejutkan dijual seharga Rp11 saja seperti iPhone 12 dan barang elektronik lain.

Alih-alih memamerkan pencapaian mereka yang telah mendapatkan barang incaran seharga Rp11, kebanyakan netizen justru mengeluhkan promo Rp11 yang dianggap hanya alat marketing semata, hingga curhat kalau gagal mendapatkan barang yang diinginkan.

Baca juga: Cek Tips Belanja Online Aman Pakai Kartu

Bahkan ada yang sampai benar-benar baper, menganggap promo Rp11 hanya tipu-tipu, memberikan harapan palsu, dan hanya berlaku untuk penggunaan bot.

Seperti yang kita tahu, Harbolnas 11.11 erat kaitannya dengan perayaan “Hari Jomblo” atau “Singles Day” sebagai respons orang-orang lajang di negeri China.

Baca juga: Tips Amankan Akun ShopeePay

Tidak pasti siapa sebetulnya yang pertama kali memulai perayaan ini, yang jelas The Telegraph menceritakan bahwa para mahasiswa jomblo di Universitas Nanjing yang dianggap sebagai pionir perayaan “Singles Day” ini pada tanggal 11 November di era 1990-an.

Masing-masing angka 1 dari tanggal ini menjadi representasi ideal sebuah status lajang. Mereka memilih untuk melakukan berbagai hal yang menyenangkan hati ketimbang tenggelam dalam kesendirian.

Gegap gempita perayaan ini kemudian menjadi populer setelah Alibaba menciptakan parade belanja online penuh diskon selama Singles Day, yakni 11 November 2009.

Kesuksesan Alibaba melakukan remake momen Singles Day ini menularkan semangat yang sama kepada para pemain e-commerce lain. “Ada gula, ada semut”, begitulah kira-kira cerminan keberhasilan momen belanja 11 November ini.

VIDEO: 

populerRelated Article