Home
/
Startup

Grab Akan IPO di Wall Street, Raih Valuasi Rp575 T

Grab Akan IPO di Wall Street, Raih Valuasi Rp575 T
Tomy Tresnady13 March 2021
Bagikan :

Ilustrasi (Foto: Riffat / Unsplash)

Uzone.id -  Perusahaan ride-hailing (pemesanan kendaraan) Grab Holdings Inc dilaporkan sedang bersiap untuk go public atau IPO (initial public offering / mencatatkan saham perdana) di bursa Wall Street Amerika Serikat.

Grab meluncur di Wall Street dengan melakukan merger dengan perusahaan akuisisi bertujuan khusus (SPAC / Special Purpose Acquisition Company).

Sekedar informasi, SPAC adalah perusahaan cangkang yang mengumpulkan dana lewat penawaran umum perdana untuk membuat perusahaan swasta menjadi perusahaan publik.

Kabarnya, hasil merger perusahaan itu akan punya nilai hampir USD40 miliar atau sekitar Rp575,46 triliun (kurs Rp14.368 per USD1), kata sumber seperti dilansir dari Reuters.

BACA JUGA: Polri: Virtual Police Kirim Teguran ke WhatsApp Group

Kesepakatan itu digadang-gadang bakal menjadikan perusahaan itu memiliki transaksi cek kosong terbesar yang pernah ada.

Dua sumber mengatakan pada Jumat (12/3/2021), Grab sedang dalam pembicaraan dengan perusahaan investasi yang fokus pada teknologi yang berbasis di Silicon Valley, Altimeter Capital Management LP.

Namun, Grab juga dilaporkan telah mengadakan diskusi dengan perusahaan akuisisi dengan tujuan khusus (SPAC).

Altimenter telah mendukung dua SPAC - Altimeter Growth Corp dan Altimeter Growth Corp 2.

Grab, yang berbasis di Singapura, yang mulai beroperasi tahun 2012 telah menjadi salah satu perusahaan rintisan paling bernilai di Asia Tenggara dengan nilai lebih dari USD16 miliar atau sekitar Rp230 triliun.

Grab diketahui saat ini didukung oleh investor global, termasuk Softbank Group Corp., dan Mitsubishi UFJ Financial Group.

The Wall Street Journal melaporkan pada Kamis (11/3) bahwa Grab sedang dalam pembicaraan dengan Altimeter. Namun, belum diketahui SPAC Altimeter mana yang sedang dalam pembicaraan dengan Grab.

Grab dilaporkan berharap bisa mengumpulkan antara USD3 miliar - USD4 miliar dari investor swasta, sebagai bagian dari merger dengan SPAC.

VIDEO Oppo Reno 5 Special Edition : Marvel Avengers

populerRelated Article